UPK SMKN 1 PST : Hari Ke - 4

Hari ini adalah hari keempat sekaligus hari terakhir pelaksanaan UPK di SMKN 1 PST untuk Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Seperti biasa, terdapat 12 orang peserta yang mengikuti UPK terdiri dari 10 orang siswa dan 2 orang siswi.

Peserta UPK Hari Keempat
UPK hari ini berjalan dengan lancar dan semua peserta berhasil menyelesaikan soal yang diberikan. Pada hari terakhir ini pula nilai-nilai peserta diumumkan. Para peserta begitu bersemangat menunggu hasil akhir nilai ujian mereka. Nilai diumumkan setelah semua peserta UPK hari ini menyelesaikan pekerjaannya.

Menunggu Pengumuman Nilai
Oya, dari awal pelaksanaan UPK sampai hari terakhir ini, saya tetap merasa antusias dengan keahlian peserta-peserta UPK SMKN 1 PST. Mudah-mudahan semangat rekan-rekan peserta untuk terus belajar dan mengembangkan potensi diri tidak hanya ketika mereka masih berada di bangku sekolah saja. Saya berharap kelak mereka lulus tetap memiliki semangat itu. Supaya ICT di Indonesia terdorong lebih maju lagi dari saat sekarang ini.

Beri Saran Sedikit :)
Saya berterimakasih kepada SMK Negeri 1 Percut Sei Tuan yang telah memberikan kepercayaan kepada Komunitas medanLinux untuk menjadi Penguji Eksternal pada UPK kali ini. Semoga kerjasama yang terjalin antara kedua belah pihak tidak berakhir seiring berakhirnya UPK ini. Saya dan rekan-rekan di Komunitas medanLinux berharap kerjasama terus terjalin untuk memajukan ICT di Sumut.

Bersama Pak Yasohati Sarumaha dan Ibu Tiarma Sihite
Saya beri jempol buat guru-guru SMK Negeri 1 Percut Sei Tuan. Bapak Yasohati Sarumaha, Ibu Tiarma Sihite, Ibu Marta Farida S. dan Ibu Ade Febriana Putri yang telah bekerjasama dengan baik selama pelaksanaan UPK SMKN 1 PST.

Foto Bareng Artis Baru :D
Terakhir, salam saya buat peserta yang telah bekerja dengan baik selama UPK. Mudah-mudahan keahlian yang dimiliki dapat digunakan dengan sebaik-baiknya.

SMK Bisa!!!


Powered by ScribeFire.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Malam Pergantian Tahun & Resolusi